Empat Desa Wisata di Toraja Utara Tidak Lolos ke 75 Besar ADWI, Wabup: Kita Introspeksi dan Berbenah

    Empat Desa Wisata di Toraja Utara Tidak Lolos ke 75 Besar ADWI, Wabup: Kita Introspeksi dan Berbenah

    TORAJA UTARA - Empat desa wisata di Toraja Utara tidak lolos ke 75 besar pada Anugrah Desa Wisata Indonesia (ADWI) tahun 2023, Kamis (23/3/2023). 

    Menanggapi hal tersebut, melalui pesan Whatsappnya, selaku Wakil Bupati, Frederik Viktor Palimbong menyampaikan bahwa momentum ini kita harus introspeksi diri dan berbenah. 

    "Hal ini adalah momentum untuk kita introspeksi dan berbenah. Daerah lain lebih baik dalam persiapan untuk seleksi tahun ini", kata Frederik Viktor Palimbong. 

    Lanjut kata Wabup Frederik Viktor Palimbong, jika terhadap kriteria penilaian  desa wisata  yakni, Homestay dan toilet, kelembagaan desa wisata, CHSE, daya tarik pengunjung/atraksi, digitalisasi, dan pengembangan souvenier, itu akan dipersiapkan khusus ke depannya. 

    Untuk mencapai target pemenuhan kriteria tersebut, Frederik Viktor Palimbong menekankan bahwa pemerintah daerah Kabupaten Toraja Utara akan terus membangun  kolaborasi  bersama  pengusaha, akademisi, masyarakat dan  rekan-rekan pers.

    "Terkait kriteria itu pemerintah daerah Toraja Utara akan terus berkolaborasi dengan pengusaha, akademisi, dan masyarakat serta mitra rekan pers. Dimana kita bersama akan menanggulangi skala prioritas dalam pemulihan dan pengembangan pariwisata sebagai  sebuah industri, " pungkas Wabup Frederik. 

    Untuk itu Frederik Viktor Palimbong berharap jika ditengah keterbatasan anggaran, pengembangan pariwisata harus ditempatkan sebagai  prioritas tertinggi sama seperti  pelayanan kesehatan, peningkatan mutu pendidikan dan pengembangan kapasitas SDM.

    (Widian)

    desa wisata adwi wisata toraja utara frederik viktor palimbong
    Widian

    Widian

    Artikel Sebelumnya

    Berikut Pembagian Dapil dan Kursi Anggota...

    Artikel Berikutnya

    Masih Bergulir Kasus PPPK, Kapus Tallunglipu...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    TV Parlemen Live Streaming
    KAHMI Sulsel Bakal Gelar Serial FGD, Cari Solusi Komprehensif Atasi Banjir dan Longsor
    Satgasud PAM VVIP KTT World Water Forum Amankan Wilayah Udara Bali
    Dandim 1715/Yahukimo Kunjungi Koramil 1715-03/Kurima Untuk Mengecek Perencanaan dan Persiapan Renovasi Kantor Koramil Kurima
    Tahapan Rekrutmen Panwaslukada dan PKD Berlangsung di Bawaslu Toraja Utara, Diharapkan Tanggapan Serta Masukan Masyarakat
    Tidak ada Pendaftar Bacalon Perseorangan pada Pilkada Serentak Tahun 2024 di Toraja Utara
    Kondisi Terakhir Hari ini di Salu Losso' Kecamatan Buntao' Pasca Longsor Susulan Pada Kamis Malam
    Kebakaran di SPBU  Alang-Alang Kabupaten Toraja Utara, 1 Mobil Ludes Terbakar
    Masuk Tahapan Penyerahan Syarat Calon Perseorangan Pilkada Serentak 2024, Kordiv Teknis KPU Torut: Sampai Hari ini Belum Ada yang Konfirmasi
    Diduga Lakukan Penipuan, Oknum ASN Dibekuk Resmob Polres Toraja Utara
    Recruitment Panwaslu di Toraja Utara Berlangsung, Malam ini Penilaian Kinerja Metode Fortofolio Bagi Peserta Existing
    Diterpa Angin, Dede Raru: Makin Besar Sebuah Pohon Makin Kencang Angin Menerpa, Kami  Tetap  Solid dan Optimis
    Tidak ada Pendaftar Bacalon Perseorangan pada Pilkada Serentak Tahun 2024 di Toraja Utara
    Hati - Hati Nonton Aksi Balap Liar Pada Malam Pergantian Tahun 2023 di Toraja Utara, ini Sanksinya
    Kondisi Terakhir Hari ini di Salu Losso' Kecamatan Buntao' Pasca Longsor Susulan Pada Kamis Malam
    Upaya Hukum Ditempuh Wartawan Kabar Timur, Ketua LSM FPT: Kita Apresiasi, Pijakan Hukum Kedua Pihak Akan Diuji
    Sampai Hari ini, Berikut Data Jumlah Pendaftar yang Kembalikan Formulir Calon Anggota Panwaslukada di Toraja Utara
    Diduga Makin Dipermainkan Agen Bersama Pangkalan, Harga Penjualan LPG 3 Kg di Toraja Utara Meroket Tembus 40 ribu Pertabung
    Sejumlah 3.740 Kotak Suara Pemilu 2024, Mulai Dirakit di Gudang Logistik KPU Toraja Utara
    Hati - Hati Nonton Aksi Balap Liar Pada Malam Pergantian Tahun 2023 di Toraja Utara, ini Sanksinya

    Ikuti Kami